PONTIANAK, DIO-TV.COM, Kamis, 25 Mei 2023 – Quotes Motivasi, berbagai masalah, gangguan tidur, depresi, stres, kecemasan, penuaan dini, kenaikan berat badan sering kali dapat diatasi dengan berpikir positif.
Singkirkan segala pikiran negatif yang ada dan mulailah berpikir positif demi kesehatan yang lebih baik.
Pola pikir negartif maupun positif sangat besar pengaruhnya terhadap tingkat kesehatan seseorang.
Seseorang yang berpikiran positif cenderung akan lebih sehat, karena mampu mengelola stres yang dimilikinya dengan baik.
Mereka juga cenderung lebih mudah menjalani gaya hidup sehat, sehingga tidak rentan terserang penyakit.
Dalam kolom dr. Allert Benedicto Ieuan Noya, di laman alodokter.com, membahas tentang melawan penyakit dengan optimisme.
Sebuah penelitian mengungkap, pasien yang berpikir positif terbukti lebih cepat sembuh dari penyakit yang dideritanya, dibanding pasien yang menyerah dengan kondisi tersebut.
Sebab, pasien yang berpikir positif cenderung lebih tekun dalam menjalani pengobatan, mereka juga lebih semangat untuk menjalani proses pemulihan.
Sebaliknya, pasien yang berpikiran negatif cenderung tidak patuh dengan rencana pengobatan yang telah direncanakan sehingga lebih lama untuk sembuh.
Sebagian lainnya bahkan lebih pasrah dan kurang memiliki daya juang dalam upayanya untuk sembuh.
Penelitian lain mengungkap manfaat dari berpikir positif, mereka yang berpikir positif memiliki risiko yang lebih rendah untuk terserang penyakit jantung dan peradangan.
Ada pula penelitian lain yang turut menemukan, orang yang hidup dengan penyakit jantung koroner tetapi terus berupaya untuk berpikir positif, dapat memiliki usia yang lebih panjang.
Berpikir positif adalah kunci utama dalam mengelola stres, yang selanjutnya akan berperan mendatangkan banyak manfaat kesehatan.
Artikel Terkait
Panas! Video Mesum 47 Detik Mirip Rebecca Klopper Viral! Fadly Faisal Katakan Dirinya Tak Terlibat. Simak..
Apa Alasan Dayak Bangkit oleh Gawai Syukuran Selepas Panen Padi? Gubernur Kadarusno Kalimantan Barat ....
Mengapa Mobil DFSK Glory 560 dapat Guncangkan Kelas SUV dengan Spesifikasi Diberikan? Harga Murah Mempesona!
Sudahkah Mobil MG ZS Taklukkan Cinta Pelanggan usai Jadi SUV dengan Spesifikasi Menggoda? Memang Mantap loh!
Menarikkah Spesifikasi Mobil Ford Ranger yang Hadirkan Spesifikasi Gacor dan Harga Rendah Pool? Cek Fiturnya!
Viral Video Adegan Mesum Mirip Dirinya, Ini Curhatan Rebecca Klopper Soal Rasa Cemas Hingga Syukur Miliki Anak