JAKARTA, DIO-TV.COM, Senin, 18 September 2023 – 7 tahun tak pernah diberi gajih, tenaga kerja Indonesia dari Provinsi Nusa Tenggara Barat diduga korban TPPO melarikan diri dari Sarawak Malaysia
Muhammad Amad, korban Tindak Pidana Perdagangan Orang (TPPO) yang bekerja sebagai pekerja kebun dan tukang bangunan minta diselamatkan Konsulat Jenderal Indonesia Kuching, Malaysia.
Stephanus Paiman, Minggu, 17 September 2023, mengatakan, Muhammad Amad memutuskan melarikan diri setelah tujuh tahun bekerja tidak pernah diberi gaji.
“Muhammad Amad, memang korban TPPO, paspornya sejak tujuh tahun silam ditahan pihak yang mendatangkannya ke Sarawak,” kata Bruder Stephanus Paiman OFM Cap.
Stephanus Paiman, Ketua Forum Relawan Kemanusiaan Provinsi Kalimantan Barat, mengaku mendapat informasi dari warga Sarawak di Semunjan.
Warga Sarawak Malaysia menyarankan Muhammad Amad melaporkan diri ke Kantor Konsulat Jenderal Republik Indonesia di Kuching, Sarawak sebelum ditangkap Polisi Malaysia.
Stephanus Paiman mengatakan, sudah tujuh tahun Muhammad Amad bekerja di Sarawak dengan salah satu warga disana tapi tidak pernah diberi gaji setelah paspornya ditahan.
“Karena sudah tahan lagi, Muhammad Amad melarikan diri dan disarankan warga Sarawak Malaysia lainnya untuk segera minta diselamatkan Konsulat Jenderal Indonesia Kuching.”
Stephanus Paiman mengharapkan Kementerian Luar Negeri dan Konsulat Jenderal Indonesia di Kuching mengambil langkah cepat untuk selamatkan Muhammad Amad.
Tak sedikit kasus serupa ini, dimana tenaga kerja Indonesia menjadi korban TPPO dari penyalur mereka ke luar negeri.
Dengan berbagai iming-iming dan janji manis, orang-orang yang tergiur tentu akan setuju dan mempercayakan segala hal kepada penyalur mereka.
Oleh sebab itu, kita yang ingin bekerja ke luar negeri harus lebih cerdas dan berhati-hati, tidak sepenuhnya bisa percaya pada orang lain apalagi yang track recordnya tidak jelas sama sekali.
Untuk mencegah menjadi korban TPPO, anda bisa mencoba untuk mengecek legalitas, track record dan lain sebagainya di situs resmi tenaga kerja Indonesia, seperti Badan Perlindungan Pekerja Migran Indonesia.
Artikel Terkait
Harley-Davidson Versi Lite! 5 Motor Cruiser Dari Benda Motorcycles Yang Wajib Kamu Lihat! Harga Kaki Lima!!
Sudah Diproduksi Sejak Tahun 1960, Motor Retro Moto Guzzi V7 Masih Jadi Primadona, Ini Spesifikasi dan Harga!
Layakkah HP Emas iPhone 15 Diberikan Harga Rp150 juta? Ulah Caviar pada September 2023! Memang Mantap Bestie!
Kenapa Keluarga Cabut Laporan? Pelaku Kekerasan Gender Bupati Maluku Tenggara ke RA Perempuan 21 Tahun
Operasi Intelijen CIA Amerika Serikat Susupi Pemilu 2024 untuk dukung Prabowo Subianto Anies Baswedan?
Angkut Spesifikasi Apa HP Oppo A38 yang Resmi Terbit di Indonesia? Harga Murah Memang Mantap! Lalu Dimensi ...