Pejabat yang Hidup Hedon Seperti Rafael Alun Masih Tidak Punya Malu? Romo Benny Sebut Krisis Eksistensial

- Kamis, 9 Maret 2023 | 08:45 WIB
Cek fakta terbaru Rafael Alun yang punya 40 rekening mencapai Rp500 miliar. (Instagram @katadatacoid)
Cek fakta terbaru Rafael Alun yang punya 40 rekening mencapai Rp500 miliar. (Instagram @katadatacoid)

PONTIANAK, DIO-TV.COM, Kamis, 9 Maret 2023 – PPATK menemukan adanya aliran dana sebesar Rp 500 miliar dari 40 rekening yang terkait dengan Rafael Alun.

Ke-40 rekening tersebut diketahui milik Rafael dan keluarganya, serta individu dan badan usaha yang terkait dengan aktivitas eks pegawai pajak tersebut.

Aliran dana Rp 500 miliar milik Rafael Alun tersebut merupakan nilai mutasi rekening periode 2019 hingga 2023. Pejabat hedon masih saja tidak punya malu pamer harta diharapan rakyat.

Diketahui tidak semua aliran dana Rafael Alun tersebut digunakan untuk pencucian uang.

Kekayaan yang tidak wajar dan gaya hidup hedonis nan mewah keluarga Rafael Alun serta oknum pejabat lain yang serupa, Romo Benny Susetyo berikan komentar.

Masih ramai dipemberitaan dan masih terus dikabarkan terkait harta miliki Rafael Alun.

Keprihatinan publik ini diwakili oleh Romo Antonius Benny Susetyo, rohaniwan dan Staf Khusus Ketua Dewan Pengarah Badan Pembinaan Ideologi Pancasila (BPIP).

Baca Juga: Sekjend Dayak International Organization (DIO) Angkat Bicara Terkait Dosen Poltekkes yang Diculik Mahasiswa

Romo Antonius Benny Susetyo mengatakan hidup mewah hedonis yang ditampilkan elit politik di media sosial menunjukkan krisis eksistensial.

Hal ini ditandai oleh figurr atau pejabat publik yang menunjukkan power atau kekuatannya dengan menampilkan harta kekayaannya, dengan kata lain ia ingin meunjukkan eksistensinya

Gejala krisis eksistensial ini lahir dari keterasingan dari sebuah realitas, orang hidup dalam ilusi hedonis yang merasuki pikiran dan hidupnya.

Ratusan miliar harta Rafael Alun tengah diselidiki asal muasalnya oleh pihak berwajib.

Sebenarnya, banyak oknum pejabat yang punya gaya hidup hedonis, namun luput dari perhatian publik.

Hanya kebetulan saja karena pertengkarang puteranya dengan anak petinggi ormas GP Ansor, maka terbongkar bobrok Rafael Alun

Halaman:

Editor: Juniardi Sucinda

Tags

Artikel Terkait

Terkini

X