• Sabtu, 30 September 2023

Diam-Diam Yamaha Beri Penyegaran Warna Pada Yamaha Vega Force, dibandrol Cuma Rp17 jutaan

- Senin, 5 Juni 2023 | 15:45 WIB
Warna Baru Yamaha Vega Force  (yamaha indonesia)
Warna Baru Yamaha Vega Force (yamaha indonesia)

JAKARTA, DIO-TV.COM, Senin 5 Juni 2023 -  Sobat otomotif idolaku keren, diam-diam Yamaha Indonesia melakukan penyegaran pada produk mereka yaitu Yamaha Vega Force dengan memberikan dua warna baru memang mantap.

Pada awal tahun 2000an pasar motor bebek begitu laris manis, namun seiring berjalannnya waktu pasar motor bebek mulai ditinggalkan oleh para konsumen.

Namun ini bukan berarti pasar motor bebek ditinggalkan begitu saja, masih ada peminat dari motor berjenis ini.

Maka PT. Yamaha Indonesia Motor Manufacture memberikan penyegaran berupa dua warna baru pada Yamaha Vega Force.

Baca Juga: Hasil Race F1 GP Spanyol 2023 , Max Verstappen Kembali Menang , Duo Mercedes Akhirnya Double Podium

Vega Force hadir dengan warna Black Red dan Black Yellow membuat tampilan semakin sporty dan modern.

 

”Vega Force motor bebek yang dikenal tangguh sehingga sesuai untuk kebutuhan konsumen Indonesia. Dengan warna terbaru membuat tampilan motor ini makin sporty dan modern," ujar Antonius Widiantoro, Asst. General Manager Marketing – Public Relations PT. Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM).

Yamaha Vega Force memiliki desain yang sporty dengan grafis berkarakter tegas, ditambah lagi dengan velg balap modern membuat penampilan motor bebek unggulan ini makin sporty. Termasuk. pada desain lampu depan, sein dan belakang.

Fitur yang didapat Yamaha Vega Force ini juga cukup dirasa modern seperti, kunci starter yang dilengkapi pengaman dan tombol penutup, speedometer dengan indikator perpindahan gigi dan mesin.

Yamaha Vega Force warna black yellow
Yamaha Vega Force warna black yellow (yamaha indonesia)

Yamaha vega Force ini dibanderol dengan harga Rp 17.915.000 OTR Jakarta.

Gimana tertarik untuk membeli Yamaha Vega Force ini?.***

New Writter Marselinus Riyandika Sasmita

Halaman:

Editor: Dominico Savio

Sumber: Yamaha Indonesia

Tags

Artikel Terkait

Terkini

X